Polda Bali – Polres Buleleng, Telah terjadi kecelakaan lalulintas di jalur Singaraja-Pupuan tepatnya di depan Kantor Perbekel Desa Subuk Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng, Jumat (1 /3 /2018) pukul 10. 30 WITA.
Pengendara motor Honda Supra DK 3617 WP, a.n. KETUT BAGIASA (60) alamat Banjar Dauh Pangkung Desa Umajero Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng tersebut terjatuh usai menabrak seekor anjing yang tiba-tiba saja melintas di depan kendaraannya.
Usai peristiwa nahas tersebut, korban segera dilarikan ke Puskesmas Busungbiu oleh warga yang menolongnya.
Bripka Efendi Kusuma petugas unit Lantas Polsek Busungbiu Polres Buleleng yang menangani kasus tersebut mengungkapkan bahwa Korban mengalami luka-luka dibagian lutut, muka dan bibir, dan setelah mendapat pertolongan pertama dipuskesmas Busungbiu, korban dirujuk ke RSUD Singaraja.
“Korban sempat pingsan dan mengeluhkan pusing, sehingga untuk mengantisipasi agar tidak terjadi hal-hal yang bisa berakibat fatal, maka petugas medis merujuk korban ke RSUD Singaraja,” ujarnya.