Polres Buleleng,Rabu 5 April 2023,anggota Sat Resnarkoba Polres Buleleng Aipda Putu Hendra Kurniawan bersama dengan Loka BPOM Kabupaten Buleleng melaksanakan pemeriksaan di toko penjual makanan,toko parfum serta toko makanan yang berlokasi di wilayah kabupaten Buleleng
Dan dari pemeriksaan tersebut didapatkan beberapa obat obatan yang tidak terdaftar dan di luar standar bpom,adapun terkait dengan barang tersebut dilakukan penyitaan serta sementara dititipkan di kantor Bpom Kabupaten Buleleng.
Giat pemeriksaan tersebut dimulai dari pukul 09.30 dan selesai pukul 13.00 wita.
Kasat Narkoba AKP H.A.Muh Nurul Yaqin S.I.K,M.H menjelaskan “pihaknya bersama dinas terkait khusunya BPOM Kab Buleleng akan secara masif melakukan pemeriksaan ditoko untuk memutus peredaran obat-obatan keras yang sering disalahgunakan olah remaja maupun pelaku kejahatan lain sebelum melakukan aksinya.
“Dan periksaan ini akan trus kita laksanakan dengan menggandeng BPOM dan instansi terkait meminimalisir,penyalahgunaan obat terlarang serta ini disinyalir menjadi penyebab kejahatan,membuat pelaku nekat melakukan aksinya dibawah pengaruh obat-obatan terlarang,” jelasnya.