Polda Bali-Polres Buleleng, Mendekatkan diri dan menjalin komunikasi dengan warga binaan serta sebagai bentuk kepedulian terhadap warganya yang sakit
Pada hari Minggu tanggal 02 Pebruari 2020 Bhabinkamtibmas Desa Patemon Polsek Seririt jjajaran Polres Buleleng Aiptu I.Putu Sunada melakukan sambang temui warga Made Mudita ,alamat Banjar dinas Kawan desaa Patemon
Warga Made Mudita yang dalam kondisi sakit setelah mengalami stoke sehingga tidak mampu berjalan selama 8 tahun, dan dalam kunjungannya Bhabinkamtibmas menyampaikan turut prihatin dan berharap agar warga tetap tabah, serta rutin untuk berobat guna kesembuhannya.
Kapolsek Seririt Kompol I Made Uder, M.Ad, S.H, M.Ag, saat dimintai komfirmasi mengatakan bahwa,”Bhabinkamtibmas wajib hadir di tengah tengah warga binaannya, terutama untuk mendekatkan diri dan menjalin komunikasi dengan warga binaan nya sesuai dengan tugas pokok fungsinya. Sehingga Keamanan Ketertiban Masyarakat wilayah Desa Binaannya dapat terpelihara,” Ucap Kapolsek.