Polda Bali – Polres Buleleng, Anggota Polsek Singaraja jajaran Polres Buleleng lakukan kegiatan Patroli dalam upaya mencegah adanya aksi balap liar atau trek – trekan dan aksi kriminalitas diwilayah Singaraja.
Dipimpin Kanit Reskrim Polsek Singaraja jajaran Polres Buleleng AKP Gede Darma Diatmika selaku Pawas (Perwira Pengawas) anggota Polsek Singaraja melaksanakan kegiatan Patroli diseputaran wilayah Singaraja. Jumat (20/1/23) pukul 23.00 wita
Dengan menggunakan Radis (kendaraan dinas) 404, AKP Gede Darma Diatmika bersama anggota menyasar kawasan obyek vital sepertu kawasan pertokoan, SPBU, Terminal, pasar, kawasan perumahan kawasan perkantoran termasuk jalan – jalan umum yang sering digunakan aksi balap liar atau trek – trekan oleh sejumlah anak – anak muda diwilayah Singaraja seperti jalan WR Supratman dan jalan A. Yani – Desa Pemaron.
“Selain itu mereka juga berpatroli kekawasan terminal Penarukan kawasan yang sering digunakan oleh anak – anak muda temoat nongkrong dan minum-minuman keras (miras).
Menurut Kapolsek Singaraja Kompol Nyoman Pawana Jaya Negara saat dikonfirmasi juga menambahkan “Dengan terus aktif melakukan kegiatan patroli kami berupaya menjaga wilayah Singaraja selalu aman dan memberikan rasa nyaman kepada masyarakat kususnya diwilayah Singaraja”, ucap Kapolsek