Polda Bali – Polres Buleleng, Kanit Samapta Polsek Gerokgak Iptu I Gusti Made Putrawan bersama Anggota Samapta Aipda I Gusti Agus Suarjana Mebraya di Kawasan Pura Agung Pulaki Desa Banyupoh dan bertemu dengan pemedek dari desa tinggarsari Kec Busungbiu Bpk Ketut Buadiana, Sabtu (28/1/23)
Polisi “Mebraya” adalah salah satu terobosan kreatif Kapolres Buleleng AKBP I Made Dhanuardana, S.I.K., M.H., dengan melakukan kegiatan Kepolisian yang perduli dengan masyarakat sehingga terjadi komunikasi dua arah tanpa ada hambatan dan lebih mendekatkan Polri kepada warga masyarakat.
Kanit Samapta bersama anggota Mebraya dengan beberapa pemedek yang akan bersembahyang di pura agung pulaki desa Banyupoh untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas juga mengajak pemedek supaya ikut menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta berhati-hati membawa barang bawaan.
“Melalui kegiatan ini berupaya untuk mencegah segala bentuk potensi dan ancaman Gangguan Kamtibmas juga untuk menghadirkan sosok Polri ditengah-tengah Masyarakat,”
Kapolsek Banjar Kompol Gusti I Nyoman Sudarsana, S.St., saat dikonfirmasi mengatakan kegiatan mebraya ini merupakan kegiatan rutin Polsek Gerokgak dalam rangka menjaga dan menciptakan situasi kamtibmas wilayah hukum Polsek Gerokgak yang kondusif.