HomeNewsPolsek Banjar Terima Kedatangan Tim Supervisi dari Polres Buleleng

Polsek Banjar Terima Kedatangan Tim Supervisi dari Polres Buleleng

Polda Bali – Polres Buleleng, Tim Supervisi Polres Buleleng melaksanakan
pemeriksaan administrasi di bidang operasional untuk semua unit kerja yang
berada di Polsek Banjar, Rabu pagi (24/4/2024).

Kedatangan Tim Supervisi yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Buleleng,
Kompol Fudin Ismail, S.E., S.I.K., M.A.P., di mapolsek Banjar disambut oleh
Kapolsek Banjar Kompol Dr.I Gede Putu Semadi, S.IP., M.Pd bersama seluruh
personel Polsek Banjar.

Wakapolres Buleleng Kompol Fudin Ismail, dalam arahannya mengatakan,
supervisi ini bertujuan untuk menyamakan persepsi, dalam rangka perbaikan,
baik itu bidang opsnal, garku dan SDM, agar sesuai dengan regulasi.

“Supervisi ini sifatnya perbaikan guna menyamakan persepsi guna
mempersiapkan pelaksanaan Audit Kinerja dari Itwasda Polda Bali,” ungkapnya

Wakapolres Buleleng juga meminta seluruh personel Polsek Banjar untuk
selalu mendukung Kapolsek dalam inovasi pelayanan dan kegiatan program
Kepolisian termasuk program pimpinan Polres Buleleng yang saat ini sedang
gencar melakukan pemberantasan narkoba.

“Saat ini penyalah gunaan narkoba menjadi atensi khusus oleh bapak Kapolres
oleh karena itu saya selaku Wakapolres menghimbau dan mengingatkan kepada
seluruh personel agar jangan sekali – kali terlibat dalam penyalahgunaan
narkoba baik sebagai pemakai apalagi ikut terlibat dalam sindikat narkoba,
begitu juga masalah perjudian karena kita di kepolisian dengan penghasilan
melalui gaji dan tunjangan yang kita peroleh jika pemanfaatannya benar itu
sudah cukup dan hendaknya kita patut bersyukur,” kata Kompol Fudin Ismail.

Pemeriksaan dilakukan mulai dari proses perencanaan, pelaksanaan dan
pencapaian kinerja, serta kelengkapan barang inventaris dinas yang ada di
Polsek Banjar.
Pada kegiatan ini, Wakapolres didampingi, oleh Kabag Logistik AKP I Wayan
Gede Mudana,S.H.,M.H., Kasat Binmas AKP I Watan Parta, S.H., Kasie Propam
AKP Gede Sudiana, S.Sos., Kasi pengawasan Polres IPTU Ni Luh Putu M.
Arwati, Kasubag Dalprogar Bagren AKP I Nyoman Ngr. Sukerta Dharma,Kasubag
Binops. IPTU I Gede Marayasa, PS. Kasi Keu AIPTU I Made Yudana, bersama
personil dari Bag Sarpras, Bag Ren, Siwas dan Sikeu, Sat Intel, Reskrim,
Samapta dan Lalulintas.

Adapun pemeriksaan administrasi maupun barang inventaris milik dinas
dilakukan secara menyeluruh dari masing-masing fungsi yaitu, pemeriksaan
senpi dan amunisi. Serta, pemeriksaan penanganan data kasus dan
administrasi, pemeriksaan kendaraan dinas dan kelengkapannya, serta
pemeriksaan perlengkapan kerja tiap Unit Polsek Banjar.

Senada dengan Wakapolres Buleleng, Kapolsek Banjar Kompol Dr.I Gede Putu
Semadi, S.I.P., M., Pd., menuturkan bahwa supervisi merupakan suatu
kegiatan untuk menyamakan persepsi dalam perbaikan kinerja kepolisian dalam
memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Hal ini merupakan agenda rutin, dimana Polri akan melakukan
pembenahan-pembenahan, guna optimalisasi pelayanan dari segi pembinaan,
operasional serta sarana pendukung lain. Sehingga, pelaksanaan tugas ke
depan akan lebih baik,” tutur nya.

Ia pun mengucapkan terimakasih kepada tim supervisi yang hadir di Polsek
Banjar untuk membantu dalam mengoptimalisasi segala sesuatu guna
optimalisasi kesiapan Polsek Banjar dalam pelaksanaan audit kinerja dari
Itwasda Polda Bali nantinya.

“Terimakasih bimbingan dan arahan dari tim sehingga kami di Polsek bisa
mengetahui hal-hal yang kurang dan yang perlu perbaikan sehingga kami di
Polsek Banjar ini bisa segera melengkapi dan memperbaikinya,” Pungkas
Kapolsek.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Must Read

spot_img